Lampung Selatan dan Sumedang Jalin Kerja Sama Tingkatkan Layanan Publik Berbasis Digital

Lampung, Bidik-kasusnews.com

Lampung Selatan – Pemerintah Kabupaten Lampung Selatan melalui Dinas Penanaman Modal dan Pelayanan Terpadu Satu Pintu (DPMPTSP) resmi menjalin kerja sama dengan DPMPTSP Kabupaten Sumedang, Jawa Barat, dalam rangka peningkatan mutu pelayanan publik dan percepatan investasi daerah.

Kesepakatan tersebut ditandai dengan penandatanganan Perjanjian Kerja Sama (PKS) yang dilaksanakan pada Jumat, 4 Juli 2025, bertempat di Aula Rajabasa, Kantor Bupati Lampung Selatan. Penandatangan dilakukan oleh Kepala DPMPTSP Kabupaten Sumedang Kemal Idris dan Kepala DPMPTSP Kabupaten Lampung Selatan Rio Gismara.

Perjanjian ini merujuk pada Kesepakatan Bersama Nomor: 03/MoU/TKKSD-LS/1.04/VII/2025 tentang Pelaksanaan Tata Kelola Pemerintahan dan Pelayanan Publik, yang mencakup kolaborasi dalam penyelenggaraan serta peningkatan layanan perizinan dan penanaman modal.

 

Dalam perjanjian tersebut, ruang lingkup kerja sama meliputi berbagai aspek strategis, antara lain:

Penyelenggaraan Mal Pelayanan Publik (MPP) sebagai pusat layanan masyarakat.

Studi tiru dan replikasi inovasi pelayanan publik, termasuk program PENA EMAS dan Gagasan PBG MBR 3 Jam milik Sumedang.

Promosi peluang investasi dan peningkatan realisasi investasi.

Peningkatan kapasitas aparatur penyelenggara layanan perizinan dan penanaman modal.

Pengembangan sistem informasi pelayanan berbasis digital.

Kepala DPMPTSP Lampung Selatan, Rio Gismara, menegaskan bahwa kerja sama ini selaras dengan arah pembangunan pelayanan publik yang tengah digaungkan oleh pemerintah daerah.

> “Di tahun-tahun mendatang, pelayanan publik sudah harus berbasis digital sesuai dengan visi misi Pak Bupati, yaitu E-Governance. Dinas PMPTSP melakukan studi tiru ke Dinas PMPTSP Sumedang yang telah meraih predikat WBK-WBBM dengan grade PRIMA,” ujarnya.

 

Kerja sama ini memberikan ruang bagi Lampung Selatan untuk mengadopsi inovasi pelayanan publik yang telah berhasil diterapkan Sumedang. Keduanya sepakat untuk berbagi informasi, melakukan evaluasi bersama, dan memperkuat transformasi digital dalam tata kelola pemerintahan.

Dengan adanya kolaborasi ini, Pemerintah Kabupaten Lampung Selatan berharap dapat mempercepat realisasi investasi serta meningkatkan kualitas pelayanan kepada masyarakat secara efektif, transparan, dan modern.

Perjanjian kerja sama berlaku selama satu tahun sejak ditandatangani dan dapat diperpanjang sesuai kesepakatan para pihak. Biaya pelaksanaan kerja sama dibebankan pada anggaran masing-masing pihak sesuai peraturan perundang-undangan.

Langkah ini menjadi bagian dari komitmen Lampung Selatan menuju tata kelola pemerintahan yang akuntabel, profesional, dan berbasis teknologi informasi. (Mg)

Follow Us On

Trending Now​

‎Wali Kota Sukabumi Ingin Bangkitkan Kembali Kejayaan Tinju Era 80-an

SUKABUMI, BIDIK-KASUSNEWS.COM – Wali Kota Sukabumi, H. Ayep Zaki, menyatakan tekadnya untuk...

‎Konferensi PGRI Sukabumi, Bupati Ajak Guru Hadirkan Inovasi untuk Pendidikan ‎

SUKABUMI-BIDIK-KASUSNEWS.COM – Bupati Sukabumi H. Asep Japar secara resmi membuka Konferensi...

Srikandi PAC Keling, Garda Terdepan Squad Nusantara dalam Misi Kemanusiaan

JATENG:Bidik-kasusnews.com Jepara, 5 Juli 2025 – Pimpinan Anak Cabang (PAC) Keling, yang merupakan...

Tujuh CPNS Baru, Rutan Jepara Tambah Kekuatan Baru Pengayoman

JATENG:Bidik-kasusnews.com Jepara, 5 Juli 2025 – Rumah Tahanan Negara (Rutan) Kelas IIB Jepara...

KPK Temukan Uang Rp5,3 Miliar dan Deposito Rp28 Miliar dalam Kasus Pengadaan Mesin EDC BRI

Bidik-kasusnews.com Jakarta, 5 Juli 2025 – Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) terus mendalami dugaan...

15 Tersangka Dibekuk Dalam Operasi Jaran Lodaya,Polres Indramayu Ungkap Jaringan Curanmor

Indramayu Bidik-kasusnews.com,. Polres Indramayu berhasil mengungkap kasus curanmor (pencurian...

Recent Post​

‎Wali Kota Sukabumi Ingin Bangkitkan Kembali Kejayaan Tinju Era 80-an

SUKABUMI, BIDIK-KASUSNEWS.COM – Wali Kota Sukabumi, H. Ayep Zaki, menyatakan tekadnya untuk mengembalikan kejayaan olahraga tinju seperti di era...

‎Konferensi PGRI Sukabumi, Bupati Ajak Guru Hadirkan Inovasi untuk Pendidikan ‎

SUKABUMI-BIDIK-KASUSNEWS.COM – Bupati Sukabumi H. Asep Japar secara resmi membuka Konferensi Persatuan Guru Republik Indonesia (PGRI) Kabupaten...

Srikandi PAC Keling, Garda Terdepan Squad Nusantara dalam Misi Kemanusiaan

JATENG:Bidik-kasusnews.com Jepara, 5 Juli 2025 – Pimpinan Anak Cabang (PAC) Keling, yang merupakan bagian dari Ormas Squad Nusantara, terus...

Tujuh CPNS Baru, Rutan Jepara Tambah Kekuatan Baru Pengayoman

JATENG:Bidik-kasusnews.com Jepara, 5 Juli 2025 – Rumah Tahanan Negara (Rutan) Kelas IIB Jepara menyambut kehadiran tujuh Calon Pegawai Negeri Sipil...

KPK Temukan Uang Rp5,3 Miliar dan Deposito Rp28 Miliar dalam Kasus Pengadaan Mesin EDC BRI

Bidik-kasusnews.com Jakarta, 5 Juli 2025 – Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) terus mendalami dugaan korupsi terkait pengadaan Mesin Electronic Data...

15 Tersangka Dibekuk Dalam Operasi Jaran Lodaya,Polres Indramayu Ungkap Jaringan Curanmor

Indramayu Bidik-kasusnews.com,. Polres Indramayu berhasil mengungkap kasus curanmor (pencurian kendaraan bermotor) selama Operasi Jaran Lodaya yang...

Lampung Selatan dan Sumedang Jalin Kerja Sama Tingkatkan Layanan Publik Berbasis Digital

Lampung, Bidik-kasusnews.com Lampung Selatan – Pemerintah Kabupaten Lampung Selatan melalui Dinas Penanaman Modal dan Pelayanan Terpadu Satu Pintu...

Pekerja Tambang Emas ilegal PETI Diringkus Tim Gabungan di Sungai Kapuas Kabupaten Sanggau Kalbar

Bidik-kasusnews.com,Sanggau Kalimantan Barat Kepolisian Resor Sanggau kembali melakukan operasi penertiban terhadap aktivitas penambangan emas tanpa...

Rutan Jepara Perketat Pengamanan, Waspadai Modus Baru Penyelundupan

JATENG:Bidik-kasusnews.com Jepara, – Rutan Kelas IIB Jepara semakin memperketat pengamanan di seluruh lini. Langkah ini diambil sebagai respon cepat...