Bupati Cirebon Kukuhkan Pengurus Baru FKKC: Siap Wujudkan Sinergi dan Keamanan Desa

Bidik-kasusnews.com

CIREBON – Sebanyak 100 lebih kuwu (kepala desa) Kabupaten Cirebon resmi dikukuhkan sebagai pengurus baru Forum Komunikasi Kuwu Cirebon (FKKC) periode 2025-2029. Pengukuhan tersebut dilakukan langsung oleh Bupati Cirebon, H. Imron, M.Ag., di Pendopo Rumah Dinas Bupati Cirebon, Selasa (18/3/2025).

Selain para kuwu, acara ini juga dihadiri tamu undangan penting, seperti Kapolresta Cirebon Kombes Pol. Sumarni, S.I.K., S.H., M.H., Kapolresta Cirebon Kota AKBP Eko Iskandar, S.I.K., S.H., M.H., serta perwakilan dari Kodim Cirebon.

Dalam sambutannya, Bupati Imron menekankan pentingnya peran FKKC sebagai perpanjangan tangan pemerintah daerah dalam membangun desa yang lebih baik. “Selamat kepada pengurus baru FKKC. Saya berharap kepengurusan ini bisa bekerja sama dengan baik sesuai AD/ART yang telah ditetapkan. Di bawah kepemimpinan Pak Muali, semoga FKKC semakin solid dan berkontribusi nyata bagi masyarakat,” ujar Bupati Imron.

Fokus Keamanan Desa Jadi Perhatian Kapolresta

Sementara itu, Kapolresta Cirebon, Kombes Pol. Sumarni, menyoroti pentingnya peran kuwu dalam menjaga keamanan wilayahnya. Ia mengajak para kuwu untuk kembali mengaktifkan ronda malam, khususnya di daerah rawan.

“Kabupaten Cirebon ini luas, sedangkan personel kami terbatas. Kami butuh dukungan dari para kuwu untuk bersama-sama menjaga keamanan dan ketertiban. Jika ada kejadian mencurigakan, segera laporkan ke anggota Kamtibmas atau Polsek terdekat agar bisa segera ditangani,” tegasnya.

Acara yang berlangsung khidmat ini diakhiri dengan buka puasa bersama menjelang waktu Maghrib, menandai awal kebersamaan para pengurus baru dalam menjalankan tugasnya untuk masyarakat.

(Rico, Asep Rusliman)

Follow Us On

Trending Now​

Kolaborasi Kementerian ATR/BPN dan DPP PUI Dorong Transformasi Tanah Wakaf Jadi Aset Produktif

SUKABUMI, Bidik-Kasusnews.com – Kementerian Agraria dan Tata Ruang/Badan Pertanahan Nasional...

Jawa Tengah Tawarkan Iklim Investasi Bersih dan Kompetitif di Hadapan Investor Global

JATENG:Bidik-kasusnews.com Jawa Tengah tampil percaya diri di forum internasional Indonesia...

Komandan Baru Batalyon Arhanud 6/BAY Tekankan Loyalitas dan Profesionalisme di Hadapan Seluruh Prajurit

Bekasi, Bidik-kasusnews.com — Suasana penuh disiplin dan semangat kebersamaan mewarnai apel pagi...

Kejagung Periksa Tiga Saksi Kunci Terkait Skandal Investasi Jiwasraya, Termasuk Eks Direksi dan Agen Sekuritas

Jakarta, Bidik-kasusnews.com — Kejaksaan Agung terus mengintensifkan penyidikan atas kasus dugaan...

Media Hub Polri Jadi Andalan Jurnalis Berkat Penyajian Informasi Yang Lengkap dan Akurat

JATENG:Bidik-kasusnews.com Kota Semarang – Sebagai platform informasi resmi milik Polri, Media Hub...

JATENG:Bidik-kasusnews.com Jepara – Udara Pantai Bandengan terasa berbeda pada Rabu pagi, 16 April...

Recent Post​

Kolaborasi Kementerian ATR/BPN dan DPP PUI Dorong Transformasi Tanah Wakaf Jadi Aset Produktif

SUKABUMI, Bidik-Kasusnews.com – Kementerian Agraria dan Tata Ruang/Badan Pertanahan Nasional (ATR/BPN) menjalin kerja sama strategis dengan...

Jawa Tengah Tawarkan Iklim Investasi Bersih dan Kompetitif di Hadapan Investor Global

JATENG:Bidik-kasusnews.com Jawa Tengah tampil percaya diri di forum internasional Indonesia Investment Summit yang digelar di Swissotel, PIK Jakarta...

Komandan Baru Batalyon Arhanud 6/BAY Tekankan Loyalitas dan Profesionalisme di Hadapan Seluruh Prajurit

Bekasi, Bidik-kasusnews.com — Suasana penuh disiplin dan semangat kebersamaan mewarnai apel pagi gabungan yang dilaksanakan Batalyon Arhanud 6/BAY...

Kejagung Periksa Tiga Saksi Kunci Terkait Skandal Investasi Jiwasraya, Termasuk Eks Direksi dan Agen Sekuritas

Jakarta, Bidik-kasusnews.com — Kejaksaan Agung terus mengintensifkan penyidikan atas kasus dugaan korupsi besar-besaran yang melibatkan PT Asuransi...

Media Hub Polri Jadi Andalan Jurnalis Berkat Penyajian Informasi Yang Lengkap dan Akurat

JATENG:Bidik-kasusnews.com Kota Semarang – Sebagai platform informasi resmi milik Polri, Media Hub Polri kini menjadi salah satu rujukan utama bagi...

JATENG:Bidik-kasusnews.com Jepara – Udara Pantai Bandengan terasa berbeda pada Rabu pagi, 16 April 2025. Suasana hangat dan penuh keakraban...

PAC Bangsri Gelar Taqziyah dan Santunan Kematian untuk Alm. Ibu Supamiatun

JATENG:Bidik-kasusnews.com JEPARA:16 April 2025 Rasa duka mendalam menyelimuti keluarga besar PAC Bangsri atas wafatnya Ibu Supamiatun, ibunda dari...

Perkuat Tali Silaturahmi, Pemerintah Kecamatan Jampangkulon Gelar Acara Halal Bihalal

Sukabumi, Bidik-Kasusnews.com Sukabumi – Pemerintah Kecamatan Jampangkulon, Kabupaten Sukabumi menggelar acara Halal Bihalal untuk menjalin tali...

Baru Di Bangun !!! Rumah Adat Kecamatan Noyan Kabupaten Sanggau Kalbar, Terancam Ambruk

Bidik-kasusnews.com Sanggau Kalimantan Barat Proyek pembangunan Rumah Adat Noyan yang dikerjakan oleh CV RAMA PUTRA dengan nilai kontrak...