Jakarta, Bidik-kasusnews.com – Dengan semangat yang tak pernah luntur, seluruh prajurit Batalyon Arhanud 6/BAY melaksanakan upacara bendera rutin setiap tanggal 17 di Lapangan Upacara Batalyon Arhanud 6/BAY pada Kamis pagi (17/04). Tradisi ini tidak hanya menjadi bagian dari agenda militer, namun juga sarat makna dalam membangun karakter nasionalis dan jiwa pengabdian.(17/4/2025)
Upacara berlangsung dalam suasana khidmat dan penuh kedisiplinan, dipimpin langsung oleh Komandan Upacara Lettu Arh Pratama Wina Hutagalung. Kompak dan teratur, para prajurit menunjukkan semangat kolektif yang mencerminkan soliditas serta kekuatan moral satuan.
Komandan Batalyon Arhanud 6/BAY, Letkol Arh Mohammad Arifin, S.I.P., M.Tr. (SOU), dalam amanatnya menegaskan pentingnya menjaga dedikasi dan profesionalisme di tengah dinamika tugas.
“Sebagai prajurit Arhanud, kita harus senantiasa siap siaga, adaptif terhadap perkembangan situasi, dan menjunjung tinggi integritas serta semangat pengabdian kepada NKRI,” tegas Letkol Arifin.
Kegiatan ini menjadi pengingat bahwa loyalitas terhadap bangsa bukan sekadar slogan, tetapi diwujudkan dalam aksi nyata, salah satunya melalui penghormatan kepada bendera merah putih setiap tanggal 17.
Upacara bulanan ini sekaligus menjadi momentum membangkitkan kembali semangat kebangsaan, meneguhkan nilai-nilai perjuangan, dan mempererat jiwa korsa di lingkungan militer. Batalyon Arhanud 6/BAY terus menunjukkan konsistensinya sebagai garda pertahanan udara yang tidak hanya kuat secara fisik, tapi juga kokoh dalam nilai-nilai kebangsaan.(Agus)