Jepara Rayakan Hari Jadi ke-476 dengan Semangat Inovasi dan Akselerasi Pembangunan

JATENG:Bidik-kasusnews.com
Jepara – Suasana penuh semangat dan kekhidmatan mewarnai peringatan Hari Jadi ke-476 Kabupaten Jepara yang digelar di Alun-Alun 1 Jepara, Kamis (10/4/2025). Ribuan peserta dari berbagai elemen—mulai dari pelajar SMP dan SMA, anggota TNI-POLRI, hingga ASN Pemkab Jepara—turut ambil bagian dalam upacara tersebut.

Bupati Jepara H. Witiarso Utomo memimpin langsung upacara sebagai inspektur, didampingi Wakil Bupati Muhammad Ibnu Hajar, jajaran Forkopimda, dan pimpinan perangkat daerah. Dalam sambutannya, Bupati yang akrab disapa Wiwit menekankan pentingnya peringatan ini sebagai ajang refleksi serta penguatan komitmen untuk membangun Jepara ke arah yang lebih baik.

“Momentum ini adalah kesempatan bagi kita semua untuk mengevaluasi apa yang telah dilakukan, dan memperbaiki yang masih kurang. Selaras dengan semangat candra sengkala ‘Trus Karya Tataning Bumi’, kita harus terus berkarya dan membangun,” tegas Wiwit.

Bupati juga mengungkapkan sejumlah capaian penting. IPM Kabupaten Jepara saat ini berada di angka 74,32, naik 0,47 poin dari tahun sebelumnya. Angka kemiskinan pun menurun menjadi 6,09%, capaian terendah dalam beberapa dekade terakhir.

Tak hanya pencapaian, Wiwit juga menekankan arah pembangunan ke depan yang terangkum dalam visi “Jepara Makmur, Unggul, Lestari, dan Religius” melalui lima pilar utama yang dikenal dengan istilah 5 MULUS: birokrasi, pendidikan dan kebudayaan, ekonomi, kesehatan, serta infrastruktur.

“Kami sudah mulai bergerak cepat. Dari target 101 km perbaikan jalan, 60 km telah kami tangani dalam 1,5 bulan ini. Hal ini penting demi mendukung mobilitas warga, apalagi di masa mudik dan libur lebaran lalu,” tambahnya.

Sebagai bagian dari transformasi pelayanan publik, Pemkab Jepara juga meresmikan layanan e-Ticketing destinasi wisata dan Mobil Layanan Samsat Keliling. Inovasi ini diharapkan mendorong efisiensi layanan sekaligus peningkatan pendapatan asli daerah (PAD).

“Digitalisasi adalah kunci. Layanan seperti e-Ticketing bisa mempermudah wisatawan dan berdampak langsung pada peningkatan PAD,” jelas Wiwit.

Dengan semangat baru dan komitmen kuat, Jepara menatap masa depan dengan optimisme. Peringatan Hari Jadi ke-476 ini bukan sekadar seremoni, melainkan penanda tekad bersama untuk menjadikan Jepara sebagai kabupaten yang maju dan berdaya saing tinggi.(Wely-jateng)
Sumber: Diskominfo jepara

What's New​

Follow Us On

Trending Now​

Rumah Calon Sekda Kota Sukabumi Disatroni Maling, Dua Unit Sepeda Motor Digondol Pelaku

Sukabumi, Bidik-kasusnews.com SUKABUMI – Nasib kurang beruntung menimpa Hj. Endah Aruni di...

Pererat Silaturahmi: Ormas Pemuda Pancasila Kecamatan Surade Gelar Halal Bihalal Bihalal

Sukabumi, Bidik-Kasusnews.com – Masih dalam suasana Idul Fitri 1446 H. Organisasi...

Polda Jateng Selidiki Dugaan Jual Beli Layanan di Rutan Usai Video Viral

JATENG:Bidik-Kasusnews.com SEMARANG:18-April-2025 Polda Jawa Tengah melalui Bidang Profesi dan...

Haul Guru Besar ke-17, Bupati: Sarat Makna Spiritual Warisan Kebesaran Poskab Sapu Jagat

Sukabumi, Bidik- Kasusnews.com – Bupati Sukabumi H. Asep Japar menghadiri Haul ke-17 Guru...

Diduga Halangi Tugas Jurnalis, Ketua K3S Panongan Tuai Kecaman dari FWJI Kuningan

Kuningan, Bidik-kasusnews.com – FWJI (Forum Wartawan Jurnalistik Indonesia) Kabupaten Kuningan...

izin KPK Segera Turun Ke Kalbar !!! Pembangunan Jalan Lingkar Kecamatan Kubu Belum Seumur Jagung Sudah Mulai Rusak

Kalbar, Bidik-kasusnews.com – Kubu Raya Kalimantan Barat Proyek jalan lingkar di Desa Kubu...

Recent Post​

Rumah Calon Sekda Kota Sukabumi Disatroni Maling, Dua Unit Sepeda Motor Digondol Pelaku

Sukabumi, Bidik-kasusnews.com SUKABUMI – Nasib kurang beruntung menimpa Hj. Endah Aruni di tengah perjuangannya mengikuti seleksi calon...

Pererat Silaturahmi: Ormas Pemuda Pancasila Kecamatan Surade Gelar Halal Bihalal Bihalal

Sukabumi, Bidik-Kasusnews.com – Masih dalam suasana Idul Fitri 1446 H. Organisasi Kemasyarakatan ( Ormas) Pemuda Pancasila ( PP) Kecamatan...

Polda Jateng Selidiki Dugaan Jual Beli Layanan di Rutan Usai Video Viral

JATENG:Bidik-Kasusnews.com SEMARANG:18-April-2025 Polda Jawa Tengah melalui Bidang Profesi dan Pengamanan (Bidpropam) tengah mendalami dugaan praktik...

Haul Guru Besar ke-17, Bupati: Sarat Makna Spiritual Warisan Kebesaran Poskab Sapu Jagat

Sukabumi, Bidik- Kasusnews.com – Bupati Sukabumi H. Asep Japar menghadiri Haul ke-17 Guru Besar Sapu Jagat, KH. M. Anwarulloh dan Hj. Dedeh...

Diduga Halangi Tugas Jurnalis, Ketua K3S Panongan Tuai Kecaman dari FWJI Kuningan

Kuningan, Bidik-kasusnews.com – FWJI (Forum Wartawan Jurnalistik Indonesia) Kabupaten Kuningan menyampaikan keprihatinan atas sikap Ketua K3S...

izin KPK Segera Turun Ke Kalbar !!! Pembangunan Jalan Lingkar Kecamatan Kubu Belum Seumur Jagung Sudah Mulai Rusak

Kalbar, Bidik-kasusnews.com – Kubu Raya Kalimantan Barat Proyek jalan lingkar di Desa Kubu, Kecamatan Kubu, Kamis-17/04/2025. “Di duga di...

Peresmian Bescem Squad Nusantara PAC Bangsri Dan Halal Bihalal Dihadiri K.H. Ahmad Marzuki, Beri Dukungan Penuh”

JATENG:Bidik-kasusnews.com JEPARA:19 April 2025 – Dalam semangat kebersamaan dan mempererat tali silaturahmi, PAC Squad Nusantara Bangsri menggelar...

Jajaran Sat Samapta Polres Majalengka Gelar Razia Miras, Sejumlah Minuman Berakohol Diamankan

Majalengka, Bidik-kasusnews.com – Dalam rangka menciptakan situasi kamtibmas agar selalu aman dan kondusif, jajaran Satuan Samapta Polres...

Anjangsana dan Penyerahan Tali Asih ke SLB Jepara Dalam Rangka HUT ke-47 RSUD RA Kartini Jepara

JATENG:Bidik-kasusnews.com Jepara,- Dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun (HUT) ke-47, RSUD RA Kartini Jepara menggelar kegiatan anjangsana dan...