Peresmian Posramil 05/Purabaya, Wujud Penguatan Layanan TNI di Wilayah Sukabumi

Sukabumi, Bidik-kasusnews.com – Suasana khidmat dan penuh semangat kebersamaan mewarnai acara peresmian Posramil 05/Purabaya Koramil 2207/Jampang Tengah yang digelar pada Sabtu, 12 April 2025. Acara berlangsung dari pukul 10.00 hingga 12.30 WIB di Jl. Raya Purabaya – Sagaranten, Kampung Miramontana RT 07 RW 02, Desa Purabaya, Kecamatan Purabaya, Kabupaten Sukabumi.

Peresmian dipimpin langsung oleh Komandan Kodim 0622/Kabupaten Sukabumi, Letkol Kav. Andhi Ardana Valeriandra Putra, S.H., M.Si, dan dihadiri oleh sekitar 100 orang dari berbagai unsur, termasuk pejabat daerah, tokoh masyarakat, dan warga sekitar.

Beberapa tokoh yang hadir antara lain Ketua Persit Kartika Chandra Kirana Cabang XLV Kodim 0622, Ny. Yenni Apriyantina, A.Md; Anggota DPRD Kabupaten Sukabumi, Ibu Ai Srimulyati; Camat Purabaya, Ibu Sri Yuliani, S.IP., M.Si; Danramil 2207/Jampang Tengah, Kapten Inf. Budi H.P; serta Kapolsek Purabaya, Aiptu Ruskan, S.H.

Acara berlangsung dalam suasana hangat dengan rangkaian kegiatan mulai dari pembukaan, pembacaan doa dan ayat suci Al-Qur’an, sambutan dari para tokoh, pemotongan pita, penandatanganan prasasti, penanaman pohon, hingga sesi ramah tamah.

Dalam sambutannya, Camat Purabaya menyampaikan apresiasi atas berdirinya Posramil ini, yang diharapkan mampu meningkatkan kualitas pelayanan keamanan dan mempererat sinergi antara TNI, pemerintah, dan masyarakat.

Tokoh agama dan masyarakat juga menyampaikan rasa syukur atas terwujudnya Posramil 05/Purabaya, menyebutnya sebagai bentuk nyata kepedulian TNI terhadap stabilitas dan kenyamanan warga. Mereka juga menegaskan dukungan penuh terhadap revisi Undang-Undang TNI yang dinilai relevan dengan tantangan zaman.

Dandim 0622/Kabupaten Sukabumi, Letkol Kav. Andhi Ardana Valeriandra Putra, dalam sambutannya menegaskan bahwa revisi UU TNI bukanlah ancaman bagi masyarakat sipil, namun justru bentuk adaptasi terhadap ancaman baru seperti serangan siber dan bencana alam. Ia juga menyampaikan terima kasih atas dukungan warga Purabaya yang menerima kehadiran Posramil dengan tangan terbuka.

Sebagai catatan, pembangunan Posramil 05/Purabaya dimulai pada bulan Desember 2024, dengan peletakan batu pertama dilaksanakan pada 22 Desember 2024 oleh Dandim 0622/Kabupaten Sukabumi. Bangunan berukuran 7×9 meter ini berdiri di atas lahan hibah seluas 3.000 meter persegi dari Perkebunan PT. Tutu Kekal Miramontana.

Acara berjalan aman, tertib, dan penuh antusiasme dari masyarakat setempat. Peresmian ini menandai babak baru penguatan peran TNI dalam mendukung stabilitas dan kesejahteraan masyarakat di wilayah Purabaya.** ( Jees )

Follow Us On

Trending Now​

Kolaborasi Kementerian ATR/BPN dan DPP PUI Dorong Transformasi Tanah Wakaf Jadi Aset Produktif

SUKABUMI, Bidik-Kasusnews.com – Kementerian Agraria dan Tata Ruang/Badan Pertanahan Nasional...

Jawa Tengah Tawarkan Iklim Investasi Bersih dan Kompetitif di Hadapan Investor Global

JATENG:Bidik-kasusnews.com Jawa Tengah tampil percaya diri di forum internasional Indonesia...

Komandan Baru Batalyon Arhanud 6/BAY Tekankan Loyalitas dan Profesionalisme di Hadapan Seluruh Prajurit

Bekasi, Bidik-kasusnews.com — Suasana penuh disiplin dan semangat kebersamaan mewarnai apel pagi...

Kejagung Periksa Tiga Saksi Kunci Terkait Skandal Investasi Jiwasraya, Termasuk Eks Direksi dan Agen Sekuritas

Jakarta, Bidik-kasusnews.com — Kejaksaan Agung terus mengintensifkan penyidikan atas kasus dugaan...

Media Hub Polri Jadi Andalan Jurnalis Berkat Penyajian Informasi Yang Lengkap dan Akurat

JATENG:Bidik-kasusnews.com Kota Semarang – Sebagai platform informasi resmi milik Polri, Media Hub...

JATENG:Bidik-kasusnews.com Jepara – Udara Pantai Bandengan terasa berbeda pada Rabu pagi, 16 April...

Recent Post​

Kolaborasi Kementerian ATR/BPN dan DPP PUI Dorong Transformasi Tanah Wakaf Jadi Aset Produktif

SUKABUMI, Bidik-Kasusnews.com – Kementerian Agraria dan Tata Ruang/Badan Pertanahan Nasional (ATR/BPN) menjalin kerja sama strategis dengan...

Jawa Tengah Tawarkan Iklim Investasi Bersih dan Kompetitif di Hadapan Investor Global

JATENG:Bidik-kasusnews.com Jawa Tengah tampil percaya diri di forum internasional Indonesia Investment Summit yang digelar di Swissotel, PIK Jakarta...

Komandan Baru Batalyon Arhanud 6/BAY Tekankan Loyalitas dan Profesionalisme di Hadapan Seluruh Prajurit

Bekasi, Bidik-kasusnews.com — Suasana penuh disiplin dan semangat kebersamaan mewarnai apel pagi gabungan yang dilaksanakan Batalyon Arhanud 6/BAY...

Kejagung Periksa Tiga Saksi Kunci Terkait Skandal Investasi Jiwasraya, Termasuk Eks Direksi dan Agen Sekuritas

Jakarta, Bidik-kasusnews.com — Kejaksaan Agung terus mengintensifkan penyidikan atas kasus dugaan korupsi besar-besaran yang melibatkan PT Asuransi...

Media Hub Polri Jadi Andalan Jurnalis Berkat Penyajian Informasi Yang Lengkap dan Akurat

JATENG:Bidik-kasusnews.com Kota Semarang – Sebagai platform informasi resmi milik Polri, Media Hub Polri kini menjadi salah satu rujukan utama bagi...

JATENG:Bidik-kasusnews.com Jepara – Udara Pantai Bandengan terasa berbeda pada Rabu pagi, 16 April 2025. Suasana hangat dan penuh keakraban...

PAC Bangsri Gelar Taqziyah dan Santunan Kematian untuk Alm. Ibu Supamiatun

JATENG:Bidik-kasusnews.com JEPARA:16 April 2025 Rasa duka mendalam menyelimuti keluarga besar PAC Bangsri atas wafatnya Ibu Supamiatun, ibunda dari...

Perkuat Tali Silaturahmi, Pemerintah Kecamatan Jampangkulon Gelar Acara Halal Bihalal

Sukabumi, Bidik-Kasusnews.com Sukabumi – Pemerintah Kecamatan Jampangkulon, Kabupaten Sukabumi menggelar acara Halal Bihalal untuk menjalin tali...

Baru Di Bangun !!! Rumah Adat Kecamatan Noyan Kabupaten Sanggau Kalbar, Terancam Ambruk

Bidik-kasusnews.com Sanggau Kalimantan Barat Proyek pembangunan Rumah Adat Noyan yang dikerjakan oleh CV RAMA PUTRA dengan nilai kontrak...